Kartini Indonesia di Tengah Pusaran Geliat UMKM", sekaligus Commercial Launching WP Grosir

 

Rabu, 21 April 2021 – Dalam rangka memeperingati hari Kartini PT Bhanda Ghara Reksa (Persero) atau BGR Logistics resmi luncurkan aplikasi Warung Pangan Grosir

 

Acara Launching WP Grosir ini dikemas dalam bentuk Tallkshow yang dilaksanan di Ruang Training Center BGR Logistics. Acara dilaksanakan secara virtual dengan tetap menerapkan protocol kesehatan.

 

Talkshow dihadiri oleh Ketua umum INKOWAPI (Induk Koperasi Wanita Pengusaha Indonesia) sekaligus Founder SAHARA (Sahabat Usaha Rakyat), Sharmila, serta Direktur Keuangan dan SDM BGR Logistics, Irma Setyowati. Acara ini dipandu oleh Samantha Easterina.

 

Irma Setyowati menyampaikan bahwa WP Grosir merupakan salah satu pionir aplikasi grosir di Indonesia dapat di unduh melalui Playstore dengan sasaran yaitu seluruh lapisan masyarakat baik UMKM ataupun masyarakat luas, di mana mereka dapat membeli komoditi pangan secara grosir

 

Aplikasi ini dapat digunakan oleh seluruh masyarakat Indonesia baik UKM maupun perorangan yang ingin membeli dalam jumlah tertentu, dengan kualitas barang terbaik, transaksinya cashless, terkoneksi ke supplier dan pembeli dengan jaringan yang luas, mengoptimalkan hasil produksi dari petani nelayan dan peternak, dan tanpa ongkos kirim dengan jumlah pembelian tertentu.

 

Ketua umum INKOWAPI sekaligus Founder SAHARA, Sharmila mengatakan bahwa Covid-19 berdampak pada perekonomian masyarakat. Itu juga yang dirasakan oleh warung-warung dan UKM kuliner yang dibina oleh SAHARA bersama INKOWAPI.

 

“Sahara dan Inkowapi selalu berusaha membuat terobosan-terobosan program yang bisa membantu warung-warung dan UKM kuliner binaannya tetap eksis di masa pandemi seperti sekarang ini. Salah satunya dengan program aplikasi dari WP Grosir ini.”, terang Sharmila

 

Irma Setyowati mengungkapkan “Saya berharap bahwa melalui aplikasi WP Grosir ini memberikan kemudahan bagi orang-orang atau mungkin ibu rumah tanhgga untuk saling memberikan kontribusi positif bagi Pemulihan Ekonomi Nasional demi terwujudnya Ketahanan Pangan di Indonesia.”